preloader

Welcome to Happy Family Center

Selamat datang di Happy Family Center. Gereja HFC adalah sebuah gereja dengan dinamika pelayanan dan ibadah yang beragam sepanjang minggu. Fokus pelayanan dan kegiatannya selalu berpusat pada 4 pilar penting, yakni: Pengajaran, Penyembahan, Misi, dan Pemuridan. Gereja HFC memiliki visi "Mengubah Dunia Melalui Keluarga".

Lihat Profil HFC

Schedule

JOIN US

Bergabunglah bersama keluarga besar HFC. Temukan berbagai kegiatan, komunitas, dan pelayanan yang sesuai dengan anda.



"Betapa kucintai Taurat-Mu! Aku merenungkannya sepanjang hari."
Mazmur 119:97

Happy Bible Club merupakan aplikasi membaca Alkitab tahunan yang akan memfasilitasi kita membaca Firman Tuhan dengan mudah & menyenangkan. Kelebihan dari aplikasi ini adalah bacaan ayat yang bervariasi, mulai dari Mazmur, Perjanjian Lama, Perjanjian Baru & Amsal. Aplikasi ini juga disertai renungan setiap hari, sesuai ayat yang dibaca pada hari itu. Jadwal pembacaan Alkitab diatur sehingga dalam 1 tahun bisa menyelesaikan seluruh pembacaan Alkitab. Dapatkan aplikasi ini di platform Android, Apple & Web (silahkan klik salah satu icon dibawah ini).

Member Service

DEVOTION

DAMPAK BERBICARA DI SAAT YANG TEPAT

20 May 2024

[Kel. 35 & 36] [Mat. 24:29-51] [Mzm. 37:27-40] [Ams. 15:23-33]

" ... dan alangkah baiknya perkataan yang tepat pada waktunya! "  (Amsal 15:23b)

"Mulutmu Harimaumu!" Tentu kita sering mendengar pepatah ini untuk mengingatkan kita menjadi lebih bijaksana di dalam berbicara dan berpikir terlebih dahulu sebelum mengeluarkan perkataan lewat mulut ini. Di dalam Amsal 15:23b, kita pun diingatkan “alangkah baiknya perkataan yang tepat pada waktunya”.

Ada sebuah cerita dalam alkitab mengenai Ratu Ester, di mana ia berbicara di saat yang tepat, ketika ia ingin mengungkapkan kepada raja Ahasyweros tentang nyawanya dan bangsanya yang sedang terancam dibunuh. Ketika menghadap raja, Ester memiliki kesempatan untuk bisa berbicara perihal masalah yang dihadapinya. Namun Ester mengambil tindakan bijak dengan menahan diri untuk tidak mengungkapkan masalahnya. Karena Ester tahu bahwa saat itu bukanlah waktu yang tepat. Karena Ester tahu rencana pembunuhan bangsa Yahudi atas sepengetahuan Raja. Yang dilakukan oleh Ester, dia mengundang Raja dan Haman pada jamuan makan yang sudah disiapkannya. Dan di saat itu Ester berbicara kepada Raja mengenai masalah yang dihadapinya dan bangsanya. Dan kita bisa melihat bagaimana dampak dari perkataan Ester diwaktu yang tepat. Ester bisa membebaskan dirinya dan bangsanya dari ancaman kematian. Ester dan bangsanya selamat! (Ester 4, 5).

Sabar dan menunggu waktu yang tepat di dalam berbicara bukanlah sebuah kelemahan, tapi merupakan hal yang bijaksana. Sehingga apa pun yang kita perkatakan tidak menimbulkan amarah, dan sakit hati. Namun perkataan kita bisa menjadi berkat dan memiliki dampak yang baik bagi orang yang mendengarkan, bahkan bisa saja menjadi dampak yang baik bagi diri kita sendiri, seperti yang dialami oleh Ester. God bless you. (GS)